SIARDAILY, Jakarta – Malam puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Jakarta yang ke 495 sukses digelar di Jakarta International Stadium (JIS), Sabtu, (25/6/2022). Ini merupakan untuk pertama kali ulang tahun Jakarta dirayakan di Stadion Jakarta, dan untuk pertama kali juga, JIS boleh diisi hampir memenuhi kapasitas maksimalnya, yakni sekitar 82.000.
“Usia yang sangat matang bagi Jakarta kerena akan menuju 5 abad. Jakarta memiliki catatan sejarah masa lalu yang amat panjang. Tapi kita yakin, catatan masa depan Jakarta akan lebih panjang, lebih cerah, dan lebih membanggakan, Insya Allah,” ungkap Anies Baswedan, Gubernur DKI Jakarta, seperti dikutip dari akun IG@Aniesbaswedan, Minggu, (26/6).
Baca Juga: Catatan AniesPrudence: Berani Bela sang Lemah, Anies Perluas PBB Gratis!
Orang nomor satu di DKI Jakarta ini juga menjelaskan, “Di usianya yang ke-495 ini kita ingin menggaungkan pesan bahwa Jakarta adalah kota global, kota yang berdiri sejajar dengan kota-kota besar dunia lainnya. Kota yang tak ragu menjadi wakil bangsa Indonesia di mata dunia.”
Menurutnya Anies, ada beberapa faktor yang membuat Jakarta layak sebagai kota global. “Pertama, fasilitas publik setara dengan kota-kota dunia lainnya. Kedua, pemanfaatan sistem dan teknologi digital dalam layanan publiknya, seperti aplikasi JAKI dan JakLingko. Ketiga, Jakarta kota global karena berbagai event berskala dunia diadakan di Jakarta. Alhamdulillah yang baru saja selesai dengan sukses kemarin, yaitu Formula-E. Keempat, Jakarta diakui sebagai kota global. Seperti pengakuan sebagai kota dengan perkembangan transportasi publik terbaik dan mendapat juara Sustainable Transport Award 2021,” terangnya.
Lebih lanjut Anies mengungkapkan, yang terpenting Jakarta bisa disebut kota global, karena warganya adalah warga global. Warga yang mampu menjadi tuan rumah terbaik bagi semua tamu yang datang ke Jakarta.
Baca Juga: Jakarta E-Prix 2022, Momentum Kebangkitan Ekonomi dan Pembukaan Lapangan Kerja
“Maka izinkan kami dalam perayaan Jakarta Hajatan ke-495 ini menyampaikan terima kasih kepada mereka semua yang tinggal dan berkarya di Jakarta. Apalah arti sebuah kota, bila bukan orang-orangnya. Malam Hajatan ini kami persembahkan untuk Anda semua, warga Jakarta,” pungkasnya. (zh1)