Pemerintah gencar menyelesaikan ruas Tol Serang-Panimbang. (FOTO: Kementerian PUPR)

Tol Serang-Panimbang Ditarget Tuntas 2024

Pemerintah gencar menyelesaikan ruas Tol Serang-Panimbang sepanjang 83 kilometer. (FOTO: Kementerian PUPR)

SIARDAILY, Banten – Pemerintah melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) terus mempercepat penyelesaian konstruksi Jalan Tol Serang-Panimbang sepanjang 83,67 kilometer di Provinsi Banten.

Diharapkan dengan selesainya pembangunan Tol Serang-Panimbang, akan semakin mendorong peningkatan perekonomian masyarakat di wilayah Banten, khususnya melalui sektor pariwisata dan industri.

Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono, seperti dikutip dari keterangan resminya, Rabu 16 Agustus 2023, mengatakan peningkatan aksesibilitas dan konektivitas jaringan infrastruktur jalan tol untuk memberikan kelancaran, keselamatan, keamanan, juga kenyamanan perjalanan.

“Kehadiran jalan tol yang terhubung dengan kawasan-kawasan produktif seperti kawasan industri, pariwisata, bandara, dan pelabuhan akan dapat mengurangi biaya logistik dan meningkatkan daya saing produk dalam negeri,” kata Basuki.

Baca Juga : Presiden Jokowi Resmikan Tol Serang – Panimbang Seksi 1

Pembangunan ruas Tol Serang-Panimbang sepanjang 83 kilometer. (FOTO: Kementerian PUPR)

Pembangun Jalan Tol Serang – Panimbang sepanjang 83,67 km terbagi menjadi 3 Seksi, yakni Seksi 1 sepanjang 26,50 km yang menghubungkan Serang – Rangkasbitung telah beroperasi sejak 2021 lalu.

Kemudian, Seksi 2 sepanjang 24,17 km menghubungkan Rangkasbitung – Cileles dengan progres konstruksi hingga awal Agustus 2023 mencapai 52,45 persen. Untuk Seksi 1 dan 2 menjadi porsi Badan Usaha Jalan Tol (BIJT) PT Wijaya Karya Serang Panimbang.

Selanjutnya, Seksi 3 sepanjang 33 km menjadi porsi pemerintah dengan menghubungkan Cileles – Panimbang, progres konstruksi mencapai 13,84 persen. Pekerjaan konstruksi Seksi 2 dan 3 ditargetkan selesai pada pertengahan 2024.

Jalan Tol Serang – Panimbang akan melintasi beberapa kabupaten di Provinsi Banten seperti Serang, Lebak, dan Pandeglang dan tersambung dengan Tol Jakarta – Merak.

Selain itu, jalan tol ini akan mendukung akses menuju kawasan pariwisata Banten dan sekitarnya, seperti Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) Tanjung Lesung dan Taman Nasional Ujung Kulon. Kehadiran Tol Serang-Panimbang, juga diharapkan akan mendukung pengembangan ekonomi kawasan Banten Tengah dan Banten Selatan yang semakin dekat dengan Jakarta.

Tol ini akan memberikan kemudahan dan efisiensi waktu perjalanan, misalnya dari Jakarta menuju Tanjung Lesung yang sebelumnya membutuhkan waktu tempuh sekitar 4 – 5 jam, nantinya hanya menjadi sekitar 2 – 3 jam, dengan kecepatan rata-rata 100 km/jam. (asp)

Baca Juga : Jalan Tol Cileles – Panimbang Sepanjang 33 Km Mulai Dibangun

Berita Lainnya

14 Comments

  1. pronerve 6 says:

    ProNerve 6 nerve relief formula stands out due to its advanced formula combining natural ingredients that have been specifically put together for the exceptional health advantages it offers.

  2. kerabiotics says:

    Hiya very nice website!! Guy .. Excellent .. Amazing .. I’ll bookmark your site and take the feeds additionally?KI am glad to seek out numerous helpful information here within the post, we want develop extra techniques in this regard, thank you for sharing. . . . . .

  3. Prodentim says:

    I do trust all the concepts you have presented for your post. They are really convincing and will certainly work. Nonetheless, the posts are very brief for novices. May just you please prolong them a little from subsequent time? Thanks for the post.

  4. Quietum Plus says:

    I have been exploring for a little for any high quality articles or blog posts on this kind of area . Exploring in Yahoo I at last stumbled upon this web site. Studying this info So i¦m happy to show that I’ve an incredibly excellent uncanny feeling I discovered exactly what I needed. I such a lot unquestionably will make certain to don¦t put out of your mind this site and give it a look regularly.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Share via
Copy link